Sabtu, 29 Agustus 2015

[Review + Giveaway] Novel Luka

Cover novel Luka


Tidak semua kisah cinta indah, banyak di antaranya bercerita tentang pengkhianatan dan luka. Bisakah luka yang dalam karena cinta itu sembuh?



***

Judul : Luka
Penulis : Fanny J. Poyk
Penerbit : KakiLangit Kencana
Tebal : 150 Halaman
ISBN : 978-602-8556-43-9

Blurb :

"Pengkhianatan! Jika kata itu terus kukenang, rasanya aku enggan melihat dunia ini lagi, terlalu banyak kenangan di dalam kata itu yang membuatku kecewa, namun hidupku harus terus berjalan, aku tak boleh menoleh lagi ke belakang. Jalan di belakangku penuh duri, dan kakiku terlalu sakit untuk melaluinya kembali. Aku ingin menghapus kepedihan itu dari ingatan."

Nyoman jatuh cinta setengah mati pada Made Liani, yang cantik, yang membantunya pulih dari masa lalunya. Namun ternyata, rumah tangga yang ia bentuk bersama wanita itu tak berjalan sesuai harapan. Manis di depan, pahit di tengah. Mengetahui bahwa istrinya dikejar-kejar oleh masa lalu yang tak pernah ia ceritakan, membuat Nyoman harus menghadapi kehancuran pernikahan dengan hati yang sama remuknya. Harga dirinya sebagai laki-laki mendorong NYoman untuk berpisah, namun ketika pilihan Made Liani justru membahayakan kedua anak mereka, haruskah Nyoman mengalah? Apakah cinta dapat dihempaskan begitu saja? Benarkah waktu akan menyembuhkan segala luka?

***

"Nak, selama kau masih memiliki cinta, kau tidak akan mati." --Halaman 80

Luka bercerita tentang jatuh bangun kehidupan cinta Nyoman yang bersedih karena kehilangan Tina setelah berhubungan selama 12 tahun. Cinta pertamanya kandas karena beda agama. Nyoman berubah menjadi playboy yang hobi mempermainkan wanita. Hingga dia bertemu dengan Made Liani yang berhasil menghapus bayangan Tina dalam hidupnya. Karena kegigihannya, Made Liani pun luluh. Mereka menikah hingga mendapat dua anak. Tidak disangka, sopir barunya yang tampan merebut Liani. Siapa sebenarnya sopir baru tersebut? Ada hubungan apa dengan masa lalu Liani? Bagaimana nasib keluarga Nyoman?

"Yang penting anakmu selamat tidak diperkosa oleh laki-laki jahanam itu. Jika kau memperkarakannya situasi akan runyam, wartawan akan datang untuk mewawancara putrimu, lalu namanya akan masuk koran, nah setelah dimuat, anakmu akan jadi pesakitan yang siap diolok-olok orang. Dia akan stres dan tertekan." --Halaman 87-88.

Novel Luka memiliki tata bahasa yang puitis. Pembaca dimanja dengan kalimat mendayu yang indah dan quotable. Fanny menyampaikan dengan baik perasaan lelaki yang terluka karena cinta. Penokohannya pun cukup kuat. Tergambar cukup jelas karakter tokoh-tokohnya. Bahkan bisa dibilang sangat mengerti dilema perasaan wanita masa kini. Dikatakan dalam novel tersebut berbagai sudut pandang wanita pada kehamilan. Ada yang bahagia karena menganggapnya anugerah, ada yang takut kehilangan kecantikan ragawinya karena hamil berkali-kali.


"Kecantikan bisa membawa bencana, bisa pula memberikan kebahagiaan bagi si pemiliknya." --Halaman 121

Dengan mengambil setting Denpasar, Fanny bukan sekadar menyuguhkan deskripsi tempat yang baik, tetapi juga memberi nuansa lokalitas yang kental. Misalnya penjelasan tentang adat pernikahan di Bali. Pembaca diperkenalkan pada stilah-istilah budaya seperti mapadik, nyakapang, nguya, dan lainnya. Sehingga pembaca mendapat pengetahuan baru. Sayangnya, di beberapa bab terjadi repetisi informasi.

"Jika dengan hartamu kau berkuasa untuk memaksakan cinta yang ada di dirimu untukku, aku malah suka dengan keadaanmu yang dulu, saat aku belum tahu siapa dirimu. Di situ ketulusan ada dan aku tidak memandangmu sebagai perempuan adi daya dengan kekayaan yang berlimpah." -- Halaman 125.

Konflik di Luka merupakan konflik berlapis dan dalam. Berbagai isu diketengahkan, seperti hubungan beda agama, masalah cinta, problematika keluarga, hingga kekerasan. Hal itu membuat Luka menjadi novel yang kaya. Novel ini pun sarat makna yang bisa dipetik. Lewat kehidupan Nyoman, pembaca belajar banyak mengenai kehidupan, ketulusan, kegigihan, dan keikhlasan.
"Semakin bertambahnya usia, cinta sudah tidak penting lagi, Nak. Yang terpenting adalah saling  mengerti, saling menyayangi, dan ada ketulusan untuk saling memperhatikan untuk saling berbagi" --Halaman 145.

***

Mau novel Luka gratis dari penerbit KakiLangit Kencana? Yuk ikutan giveaway-nya. Caranya:

1. Follow twitter penerbit KakiLangit Kencana @KakilangitKCNA 
2. Twit-kan info giveaway ini dengan format bebas, yang penting nenberitahukan informasi giveaway-nya. Pakai tagar #GiveawayLuka dan mention akun penerbit juga TwiVers di @TwiVers. Bisa di-twit-kan dalam dua kali twit apabila kurang karakter.
3. Jawab pertanyaan ini di kolomkomentar postingan: Apa arti cinta menurutmu? 
4. Cantumkan akun twitter-mu di jawaban.

Giveaway ini berlangsung dari tanggal 29 Agustus hingga 7 September 2015. Satu pemenang akan diumumkan di akun twitter @TwiVers pada tanggal 8 September 2015.


18 komentar:

  1. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  2. Cinta adalah sebuah perasaan yang diberikan oleh Tuhan pada sepasang manusia untuk saling saling mencintai, saling memiliki, saling memenuhi, saling pengertian. Cinta itu sendiri sama sekali tidak dapat dipaksakan, cinta hanya dapat berjalan apabila kedua belah pihak ikhlas, cinta tidak dapat berjalan apabila mereka mementingkan diri sendiri (egois). Karena dalam berhubungan, pasangan kita pasti menginginkan suatu perhatian lebih dan itu hanya bisa di dapat dari pengertian pasangannya.
    @mentariizzati_

    BalasHapus
  3. @p_ambangsari Apa arti cinta menurutmu? Cinta itu perasaan dimana pikiran dan hati kadang tidak sinkron. Saat dimana seseorang memiliki rasa simpati, empati kepada orang yang kita anggap patut dipercaya.

    BalasHapus
  4. @AltGST

    Cinta menurutku adalah disaat aku mencintai dia tapi dia mencintai yang lain dan aku masih bisa memberikan senyum atas kebahagiannya kemudian berpura-berpura ikhlas merelakannya padahal aku sama sekali tak mampu mencoret namanya direlung hatiku sampai kapanpun.

    BalasHapus
  5. cinta sebuah perasaan halus yang dimiliki oleh personal. Cinta itu punya ukuran dan batas kadarluasanya, tergantung kepada siapa cinta itu berlabuh. Cinta juga punya sifat unik, kadang bisa membuat menjadi dewasa, egois, sedih, bahagia, dan bahkan bisa benci.

    BalasHapus
  6. Apa arti cinta menurutmu?

    Answer ; Cinta itu dimana aku menyayangi sahabatku, pacarku, maupun keluargaku. Cinta yang membuatku dewasa yang mampu memaafkan dan mampu bertahan. Cinta itu kesetiaan terhadap saudara, keluarga, sahabat, kekasih dimana orang kau mampu bersama-sama dalam waktu lama meski terluka dan bahagia.

    twitter : @amre3vilove793

    BalasHapus
  7. Cinta adalah ketika kau ingin dan berjuang membuat orang lain bahagia tanpa mengharapkan imbalan apapun, meski untuk itu kau harus berkorban banyak.

    Twitter: @zasachi

    BalasHapus
  8. Akun Twitter: @dtinta

    Menurut saya, cinta adalah sebuah energi. Energi yang tidak hanya berpengaruh terhadap fisik, melainkan juga psikis kita. Energi yang kemudian membuat kita nyaman, rindu, butuh, dan pada akhirnya terciptalah sebuah perasaan yang utuh.

    BalasHapus
  9. @dust_pain

    Apa arti cinta menurutmu?

    menurutku cinta adalah sesuatu yang abstrak. ia tak berwujud, namun layaknya udara, kita tak bisa hidup tanpanya :)

    BalasHapus
  10. @LiebeIs0503

    Cinta adalah zat molekul yang berterbangan di udara, mengikuti arah angin yang berthembus. menghampiri setiap insan manusia yang ada di bumi. Karena itu, semua manusia di bumi ini pasti memiliki perasaan yang namanya cinta. So, buat orang yang suka ngak berperasaan atau ngak tau yang namanya itu cinta sebenarnya mereka seperti itu karena mereka mempunyai sebuah kenangan akan peristiwa yang menakutkan atau meninggalkan trauma sehingga membuat orang benci sama cinta padahal itu cuma mau menutupi ketakutan mereka saja. Cinta itu mengasikkan loh, mengajarkan kita banyak hal,membuat kita bisa saling berbagi dan peduli satu sama lain. I Love Cinta.

    BalasHapus
  11. Cinta itu, suatu rasa yang tumbuh di dlm hati seseorang, sehingga dia menjadi lebih peduli thd org tersebut :D

    @_loisninawati

    BalasHapus
  12. Rini Cipta Rahayu
    @rinicipta

    Menurutku, cinta adalah perasaan yang muncul saat kita merasakan nyaman, harmonis dan seimbang. Ketika kita melakukan segala sesuatu dengan bahagia dan tulus iklas.

    BalasHapus
  13. Rini Cipta Rahayu
    @rinicipta

    Menurutku, cinta adalah perasaan yang muncul saat kita merasakan nyaman, harmonis dan seimbang. Ketika kita melakukan segala sesuatu dengan bahagia dan tulus iklas.

    BalasHapus
  14. Rini Cipta Rahayu
    @rinicipta

    Menurutku, cinta adalah perasaan yang muncul saat kita merasakan nyaman, harmonis dan seimbang. Ketika kita melakukan segala sesuatu dengan bahagia dan tulus iklas.

    BalasHapus
  15. Nama: Thia Amelia
    Twitter: @Thia1498

    Apa arti cinta menurutmu?

    Cinta adalah sebuah perasaan yang dimiliki oleh sepasang manusia, dimana jika perasaan itu tumbuh, maka hanya akan ada kebaikan disekeliling nya. Cinta adalah sebuah perasaan yang tidak mesti mendapat balasan, dan tidak membutuhkan balasan, tapi hanya senyum yang mengukir. Dan cinta adalah, perasaan tulus sepasang manusia, untuk saling berbahagia.

    BalasHapus
  16. Cinta adalah suatu penyakit dimana penderitanya merasakan gejala susah makan, susah tidur, dan gelisah karena pikirannya dipenuhi oleh seseorang. Penyakit ini dapat mengakibatkan penderitanya bahagia ataupun menderita.
    •Bahagia: apabila cinta dirasakan oleh kedua pihak
    •Menderita: apabila cinta hanya dirasakan oleh salah satu pihak
    @Arfan_JRocks

    BalasHapus
  17. Rasanya tidak akan pernah habis kata jika kita membicarakan tentang cinta, karena cinta adalah hal lumrah yang ditemui dalam kehidupan manusia, tema yang memang digemari banyak orang. Dan menurutku cinta itu ibarat bahasa. Bahasa ajaib yang selalu memuncaki peradaban manusia.

    @HikarMio

    BalasHapus